Alhamdulillah, pada tanggal 18 Maret 2025 bertepatan dengan 18 Ramadhan 1446 H, Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng Jombang telah sukses menyelenggarakan Santunan Anak Yatim & Dhuafa’. Kegiatan santunan ini berlangsung di koridor Kampus A Unhasy dan dihadiri oleh para pimpinan serta para penerima santunan.
Para penerima santunan menyambut acara ini dengan penuh syukur dan kebahagiaan. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian agenda sosial kampus dalam menyemarakkan bulan suci Ramadhan. Santunan diberikan kepada anak yatim dan kaum dhuafa’ sebagai bentuk kepedulian serta upaya untuk berbagi kebahagiaan di bulan yang penuh berkah ini. Semoga kegiatan ini membawa keberkahan bagi semua pihak yang terlibat serta menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk terus berbagi dan peduli terhadap sesama.